Badan Sosial, Studi Banding

Perutusan bidang layanan asrama merupakan karya tradisi Kongregasi yang sejak semula ada untuk menunjang karya pendidikan agar terjadi suatu pembinaan dan pendidikan bagi setiap pribadi secara integral. Saat ini karya perutusan bidang layanan asrama sungguh membutuhkan pemikiran serius untuk tetap setia pada spiritualitas pengakuan kesamaan martabat manusia citra Allah dan up to date untuk jaman ini. Untuk menjawab kebutuhan asrama di jaman ini dan agar identitas asrama tidak menjadi kabur, maka pada tanggal 1-3 Februari 2013, Pengurus Badan Sosial bersama Kontak Person DPP mengadakan studi bersama dengan para dosen Universitas Sanata Dharma, Yogyakarta, tentang penelitian dan cara membuat analisa anak jaman dan kebutuhan masyarakat pada umumnya. Selain itu, Pengurus mengadakan studi banding ke asrama-asrama yang dikelola oleh para Suster CB di Yogyakarta dan Bruder FIC di Muntilan.

Studi Banding BS Studi Banding BS Studi Banding BS Studi Banding BS

Leave a comment